MEDIA INDONESIA NEWS
Opini
Olah Raga
Hiburan
Media Indonesia News Pilar Negara Dalam Mencegah dan Memberantas Korupsi, Sinergis Bersama Penegak Hukum

OLAH RAGA

10 September 2022,    00:36 WIB

Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 Resmi Ditutup


RP

Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 Resmi Ditutup

Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 Resmi Ditutup

Pasbar-Mediaindonesianews.com: Bupati Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat (Sumbar) H.Hamsuardi dan Wakil Bupati Pasbar H. Risnawanto menutup Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 dengan menggelar partai final antara klub Rura Patontang melawan tim Porsis Simpang yang dilaksanakan di lapangan voli Jorong Pemukiman Baru 1, Nagari Parit, Kecamatan Koto Balingka, Jumat (9/9)

Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 Resmi Ditutup

Pada kesempatan tersebut, Wabup Risnawanto mengucapkan terima kasih atas terlaksananya Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 tahun 2022. Selain memperkuat rasa persatuan dan kesatuan, turnamen tersebut juga dapat dijadikan sebagai ajang untuk mencari bibit unggul yang akan berlaga pada Porda nantinya.

"Atas nama Pemerintah Daerah kami mengucapkan terima kasih banyak kepada panitia Wali Nagari Parit Cup 1 atas terlaksananya turnamen ini,"kata Wabup.

Menurut Wabup, turnamen tersebut merupakan ajang memperkuat rasa persatuan kesatuan serta mencari bibit unggul.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat kita tingkatkan dan melahirkan pemain voli yang handal, untuk mengikuti Porda tingkat provinsi Sumbar.” katanya

Sementara itu, Ketua Bamus sekaligus Ketua Panitia, Rezki Saputra mengatakan bahwa Turnamen Voli Wali Nagari Parit Cup 1 dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77 tahun.

“Turnamen ini diikuti oleh seluruh kejorongan yang ada di Parit dengan 28 klub putra dan 20 klub putri. “ jelasnya.

Diakhir kegiatan, Bupati dan Wakil Bupati serta Sekda Pasbar menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba volly 

Pemenang pertama diberikan kepada Porsis, sementara pemenang kedua diraih oleh Klub Rura Patontang. Selain itu Bupati, Wakil Bupati, Sekda beserta Kepala OPD lainnya juga memberikan hadiah tambahan kepada Juara 1 sebesar Rp 500.000 dan juara 2 mendapatkan tambahan sebesar Rp 250.000.

Juara 3 Putra diraih oleh Jorong Ulu Simpang. Sedangkan juara 1 Putri diraih Jorong Pemukiman Baru Parit, juara 2 Jorong Rura Patontang, dan juara 3 putri diraih Jorong Simpang.

Turut hadir dalam penutupan turnamen, Sekretaris Daerah Pasbar Hendra Putra, Asisten, Kepala OPD, Camat Koto Balingka, Wali Nagari, Jorong dan stakeholder terkait lainnya. (RP)